Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui akses internet Aktivitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Akidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah S Bintang dan mengetahui dan Faktor penghambat dan pendukung Akses Internet terhadap Aktivitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Akidah Akhlak Di Madrasah Tsanawiyah S Bintang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif karena data yang kami ambil dalam bentuk angka dan akan diproses secara statistik. Hasil penelitian dapat diketahui nilai N adalah 76 dan nilai rtabel adalah 1.99. Dan berdasarkan dari hasil perhitungan, uji linearitas diperoleh F hitung = 1.397 dengan tingkat probabilitas 0,241a. Oleh karena probabilitas 0.241a < 0.05 maka distribusi data yang diteliti mengikuti bentuk linier (Ha ditolak, Ho diterima). Dengan kata lain dapat penulis simpulkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan antara akses internet terhadap aktifitas belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak di MTs S Bintang.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024