Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan
Vol 7, No 4 (2023)

HUBUNGAN MOTIVASI KERJA DENGAN PERILAKU CARING PERAWAT

Kurniawati, Rahmi (Unknown)
Maurissa, Andara (Unknown)
Rachmah, Rachmah (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2023

Abstract

Caring merupakan salah satu aspek penilaian bagi pengguna pelayanan kesehatan di Indonesia. Peran perawat dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sangat mempengaruhi citra perawat dalam melaksanakan tugasnya. Salah satu faktor yang mempengaruhi perawat untuk bersikap caring dalam melakukan asuhan keperawatan kepada pasien ialah motivasi kerja. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Motivasi Kerja dengan Perilaku Caring Perawat di Rumah Sakit Umum Daerah Meuraxa Kota Banda Aceh. Jenis penelitian ini deskriptif korelatif dengan desain cross sectional study. Jumlah sampel sebanyak 129 responden dengan cara pengambilan sampel menggunakan sample random sampling, dan analisa uji statistik deskriptif dan uji chi square. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan membagikan angket pada responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja perawat Rumah Sakit Umum Daerah Meuraxa Kota Banda Aceh berada pada kategori sedang sebanyak 87 orang (67,4%), dan perilaku caring perawat berada pada kategori baik sebanyak 75 (58,1%). Hasil penelitian juga menunjukkan p-value = 0,034, jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan atau korelasi yang signifikan antara motivasi kerja dengan perilaku caring perawat. Diharapkan kepada manajemen rumah sakit agar memberikan pelatihan-pelatihan peningkatan skill yang dapat meningkatkan motivasi kerja dengan perilaku caring perawat dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada pasien.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

FKep

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa of the Faculty of Nursing is a Student Scientific Journal which aims to communicate the results of research on student final assignments. The target readers are students, nurses, lecturers and nursing ...