Evaluasi media penilaian online merupakan salah satu cara yang dapat digunakan oleh guru dan dosen dalam melakukan proses evaluasi hasil pembelajaran pada masa pandemi, hal tersebut membuat semua proses pembelajaran dan tes dilaksanakan secara online. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas penggunaan google form untuk mengevaluasi penilaian tes tengah semester saat masa pandemi Covid-19, dengan jumlah responden 47. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner pada Google Forms, link angket/kuesioner dikirimkan kepada siswa melalui grup WA kelas. Serta teknik analisisnya menggunakan skala likert untuk mengelompokkan rata-rata skor jawaban responden. Dari penelitian ini diperoleh hasil rata-rata sebesar 79,67% responden setuju bahwa media evaluasi penilaian tes dengan Google form efektif digunakan, yang mana dalam kategori skala likert sangat setuju dengan pernyataan efektivitas Google form sebagai media penilaian tes. Hasil angket juga menujukkan 97,34% siswa lebih memilih menjawab tes di Google form dibandingkan tes tertulis langsung di kelas. Maka dapat diketahui bahwa penggunaan google form guna membantu evaluasi penilaian tes siswa saat masa pandemic merupakan hal yang tepat dan efektif digunakan karena dapat membantu dalam penilaian secara tidak langsung atau jarak jauh oleh para pendidik dan juga memudahkan para siswa dalam pengerjaan karena cara mengakses yang tidak rumit
Copyrights © 2024