Jurnal Tips : Jurnal Riset, Pendidikan dan Ilmu Sosial
Vol 1, No 1 (2023)

PENERAPAN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF DAN PEDULI SOSIAL SISWA PAUD

Aulia Ananda Putri Suhada Saragih (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan)



Article Info

Publish Date
09 May 2024

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini adalah pendidikan pada tahap awal, di PAUD anak belajar mulai dari yang tidak bisa hingga bisa. Tentunya untuk mengajarkan anak perlu guru-guru yang mampu mendidik anak dengan baik. Manusia sebagai makhluk sosial tentu tidak mungkin bisa memisahkan hidupnya dengan manusia lain. Sudah bukan rahasia lagi bahwa segala bentuk kebudayaan, tatanan hidup, dan sistem kemasyarakatan terbentuk karena interaksi dan benturan kepentingan antara satu manusia dengan manusia lainnya. Pembelajaran pendidikan kewarganegaraan memegang peranan yang penting dalam membangun karakter budaya bangsa peserta didik, karena dengan pembelajaran PKn siswa akan ditransformasikan, ditanamkan dan diajarkan nilainilai luhur bangsa sebagai jatidiri dan karakter Bangsa Indonesia . Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan memberikan informasi bahwa peranan pembelajaran Pendidikan kewarganegaraan dalam peningkatan kognitif dan peduli sosial . bangsa pada siswa Sejak zaman prasejarah hingga sejarah, manusia telah disibukkan dengan keterciptaan berbagai aturan dan norma dalam kehidupan berkelompok mereka. Keutuhan manusia akan tercapai apabila manusia sanggup menyelaraskan perannya sebagai makhluk ekonomi dan social. Sebagai makhluk sosialĀ  (homo socialis), manusia tidak hanya mengandalkan kekuatannya sendiri, tetapi membutuhkan manusia lain dalam beberapa hal tertentu, dan haruslah saling menghormati, mengasihi, serta peduli terhadap berbagai macam keadaan disekitarnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnaltips

Publisher

Subject

Religion Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Tips : Jurnal Riset, Pendidikan dan Ilmu Sosial aims to publish and disseminate original works and current issuess on the subject of research and studies in the field of education and social science including Studies in science, teaching and learning, educational philosophy, educational ...