Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia
Jurnal Ilmiah Indonesia

Penggunaan Superdisintegrant Crospovidone Pada Sediaan Orally Disintegrating Tablet (ODT)

Fitriana Priyoni, Nandhary (Unknown)
Prisiska, Apt. Fahjar (Unknown)
Amalia, Anisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2024

Abstract

Orally Disintegrating Tablet (ODT) merupakan tablet yang bekerja cepat, mudah hancur dalam waktu kurang dari 60 detik, tidak meninggalkan rasa yang tidak enak di mulut ketika hancur dan praktis untuk dibawa berpergian. Komponen yang mempengaruhi waktu hancur tablet adalah superdisintegrant. Salah satu superdisintegrant yang banyak digunakan dalam pembuatan ODT adalah crospovidone. Tujuan dari studi literatur ini adalah untuk mengkaji pengaruh penggunaan crospovidone sebagai superdisintegrant terhadap sifat fisik ODT. Metode yang digunakan dalam tinjauan pustaka adalah narrative review yang mengelompokkan data – data sifat fisik ODT meliputi keseragaman bobot, keseragaman ukuran, kekerasan, kerapuhan dan waktu hancur tablet yang merupakan hasil kajian dari minimal 30 literature yang cocok dengan kriteria inklusi. Berdasarkan hasil kajian literatur diperoleh konsentrasi crospovidone yang dapat digunakan sebagai superdisintegrant pada sediaan ODT adalah 2 – 25%. Kesimpulan: Perbedaan konsentrasi crospovidone sebagai superdisintegrant pada formulasi ODT tidak mempengaruhi keseragaman bobot dan ukuran. Perbedaan konsentrasi crospovidone mempengaruhi hasil uji kekerasan, waktu hancur dan kerapuhan tablet. semakin tinggi jumlah konsentrasi crospovidone yang digunakan maka akan semakin cepat waktu hancur tablet.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

syntax-literate

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia is a peer-reviewed scientific journal that publishes original research and critical studies in various fields of science, including education, social sciences, humanities, economics, and engineering. The journal aims to provide a platform for researchers, ...