Tapian Nauli : Jurnal Penelitian Terapan Perikananan dan Kelautan
Vol 6 No 1 (2024): Jurnal Penelitian Terapan Perikanan dan Kelautan

PERBANDINGAN HASIL TANGKAPAN BUBU KAWAT DENGAN MENGGUNAKAN ATRAKTOR YANG BERBEDA DI PERAIRAN PULAU PONCAN

Afni Afriani (Unknown)
Irnawati Sinaga (Unknown)
Wendi Suprapto Padang (Unknown)
Situmorang, Yan Fridolin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Bubu kawat merupakan salah satu alat tangkap yang dominan digunakan nelayan Sibolga karena di samping hasil tangkapannya memiliki nilai jual cukup tinggi biaya pembuatannya mudah dan murah. Tujuan dari penelitain ini adalah untuk mengetahui perbandingan hasil tangkapan bubu kawat dengan menggunakan atraktor yang berbeda. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Experimen yaitu melakukan uji coba pengoperasian bubu kawat dengan 3 perlakuan objek bubu kawat menggunakan bahan atraktor ban bekas, beton dan tanpa atraktor dengan 3 kali ulangan. Berdasarkan analisis sidik ragam dihasilkan Fhitung Ftabel nilai (5,682,53) dengan kata lain secara signifikan ada pengaruh atraktor terhadap hasil tangkapan bubu kawat Rasio hasil tangkapan bubu kawat berdasarkan atraktor ban bekas 57%, atraktor beton 39% dan tanpa atraktor 4%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

TAPIAN_NAULI

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences Other

Description

Tapian Nauli merupakan Jurnal ilmiah penelitian Terapan perikanan dan Kelautan dengan jadwal penerbitan dua kali dalam satu tahun. Jurnal ini menyebarkan informasi ilmiah kepada peneliti, akademisi, praktisi dan pemerhati mengenai pemanfaatan sumberdaya perikanan dan budidaya perairan di Indonesia ...