Tujuan dari dilaksanakan kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah untuk memberikan pemahaman tentang Pengenalan Pajak, Perbankan Syari’ah, dan Kiat Belajar Menuju Sukses yang baik atau manfaat kepada para Siswa/i MTS Al-Aqsha, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Setelah dilaksanakan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman para Siswa/i secara individu dan organisasi. Kegiatan pengabdian masyarakat ini diselenggarakan dalam waktu 1 (satu) hari. Dalam melaksanakan kegiatan pengabdian ini, permasalahan yang ditemukan adalah bahwa para Siswa/i MTS Al-Aqsha masih belum mendapatkan pemahaman tentang pajak, perbankan syari’ah, dan kiat-kiat belajar menuju sukses sesuai tuntunan Alloh SWT dan Rosul-nya. Semua Ilmu diperoleh dari Alloh SWT, Rosul, dan Pemerintah (Diknas) tingkat pendidikan dasar. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat menunjukkan bahwa telah terjadi penambahan pemahaman pada Siswa/i tentang perpajakan, perbankan syari’ah serta kiat-kiat belajar menuju sukses. Secara keseluruhan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini mendapatkan respon dan antusiasme yang positif dari para Siswa/i MTS Al-Aqsha, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Copyrights © 2023