Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat (JURIBMAS)
Vol 2 No 2 (2023): Oktober 2023

PENDAMPINGAN KEGIATAN MAGANG DI PT. XTEND INDONESIA UNTUK PENINGKATAN KOMPETENSI MAHASISWA SISTEM KOMPUTER

Nadya Andhika Putri (Unknown)
Perwitasari, Ika Devi (Unknown)
Hendrawan, Jodi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2023

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pendampingan pada kegiatan magang mahasiswa sistem komputer di PT. Xtend Indonesia dengan fokus pada peningkatan kompetensi mereka. Pendampingan dilakukan melalui pengembangan modul magang yang dirancang untuk memastikan mahasiswa dapat mengintegrasikan konsep teoritis dengan praktik di dunia industri. Selain itu, dosen pembimbing memberikan arahan, evaluasi, dan bimbingan selama periode magang. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam kompetensi mahasiswa sistem komputer. Mereka berhasil mengaplikasikan pengetahuan teoritis dalam proyek-proyek praktis di PT. Xtend Indonesia, termasuk pengembangan perangkat lunak, manajemen jaringan, dan keamanan sistem. Mahasiswa dapat mengasah keterampilan pemrograman dan penerapan struktur data dalam konteks proyek nyata. Meningkatkan pemahaman mereka tentang bagaimana algoritma dan struktur data berinteraksi dalam pengembangan perangkat lunak. Hasil pengabdian ini memberikan dasar bagi pengembangan strategi berkelanjutan untuk meningkatkan keterlibatan mahasiswa dalam magang di industri.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

juribmas

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Social Sciences

Description

Focus dan scope dari Jurnal JURIBMAS (Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat) terbit pertama kali pada tahun 2022 yang dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah dari hasil pengabdian masyarakat. Jurnal JURIBMAS Lembaga Kursus dan Pelatihan Karya Prima terbit 3 (tiga) kali setahun pada bulan Maret, Juli ...