Metode pengembangan desa wisata berbasis partisipasi masyarakat memanfaatkan partisipasi masyarakat untuk meningkatkan potensi ekonomi dan sosial suatu wilayah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan strategi promosi yang paling efektif untuk pengembangan Desa Wisata Sei Limbat dengan memprioritaskan peningkatan partisipasi masyarakat desa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan kualitatif, dan data dikumpulkan melalui observasi lapangan, wawancara, dan survei. Hasilnya menunjukkan bahwa partisipasi aktif masyarakat desa sangat penting untuk membangun desa wisata. Namun, promosi desa wisata ini perlu ditingkatkan. Penelitian ini mengidentifikasi berbagai faktor yang mempengaruhi partisipasi masyarakat dalam promosi, seperti pengetahuan, minat, dan keterlibatan mereka dalam kegiatan promosi. Studi ini juga mengidentifikasi hambatan dan kendala yang menghambat partisipasi masyarakat dalam promosi desa wisata. Hasil pengabdian ini diharapkan dapat membantu pemerintah daerah dan pemangku kepentingan lainnya dalam meningkatkan promosi desa wisata Sei Limbat dengan memaksimalkan partisipasi masyarakat. Dengan demikian, pengembangan desa wisata yang didasarkan pada partisipasi masyarakat dapat menjadi cara yang efektif untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di desa Sei Limbat.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024