Journal of Exploratory Dynamic Problems
Vol. 1 No. 1 (2024)

Penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Sebagai Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Bagi Siswa Kelas III SDN 004 Sungai Besar

Juprida, Juprida (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih rendahnya hasil belajar matematika siswa Kelas III SDN 004 Sungai Besar Kabupaten Kuantan Singingi. Telah dilaksanakan penelitian tindakan kelas III SDN 004 Sungai Besar Kabupaten Kuantan Singingi dengan tujuan meningkatkan hasil belajar matematika melalui model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Pembelajaran selama ini berlangsung secara konvensional, hal ini mengakibatkan hasil pembelajaran belum maksimal sesuai dengan harapan. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan selama dua siklus dengan setiap siklus dua kali pertemuan. Setiap kali pertemuan proses pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Sebagai alat pengumpul data adalah tes hasil belajar dan lembar kerja siswa dengan langkah-langkah perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi dan refleksi untuk setiap siklus. Hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus pertama ke siklus kedua dengan ditandai adanya peningkatan hasil evaluasi belajar siswa setiap siklus. Hasil belajar siswa mengalami peningkatan dengan rata-rata 75,39 menjadi 83,27. Peningkatan nilai rata-rata dari siklus I dan siklus II yaitu sebesar 8 poin. Selain itu peningkatan ketuntasan klasikal juga terjadi sebesar 33,33%. Oleh karena itu penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan Hasil Belajar Matematika Kelas III SDN 004 Sungai Besar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

edp

Publisher

Subject

Religion Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Journal of Exploratory Dynamic Problems adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, teknologi, ilmu ...