Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 5 No. 1 (2024): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Kepuasan Pelanggan, Distribusi Dan Personal Selling Terhadap Keputusan Pembelian Pada PT Multi Medika Labolatory

Antonny, Elfina (Unknown)
Fitriano, Andre (Unknown)
Wahyuni, Neni Sri (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2024

Abstract

PT Multi Medika Labolatory merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang distributor alat-alat labolatorium Tujuan dari penelitian ini adalah menguji dan menganalisis pengaruh  Kepuasan Pelanggan, Distribusi dan Personal Selling terhadap Keputusan Pembelian pada PT Multi Medika Labolatory. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 208 pelanggan. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 68 pelanggan. Teknik pengumpulan data mengunakan kuesioner dan dokumentasi.  Hasil pengujian secara parsial diperoleh  nilai thitung > ttabel atau 3,710 > 1,998 dan signifikan yang diperoleh 0,000 < 0,05, berarti bahwa Kepuasan Pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada PT Multi Medika Labolatory. Hasil pengujian secara parsial diperoleh  nilai thitung > ttabel atau 2,675 > 1,998 dan signifikan yang diperoleh 0,009 < 0,05, berarti Distribusi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada PT Multi Medika Labolatory. Hasil pengujian secara parsial diperoleh  nilai thitung > ttabel atau 3,173 > 1,998 dan signifikan yang diperoleh 0,002 < 0,05, berarti Personal Selling berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada PT Multi Medika Labolatory.Hasil pengujian secara simultan diperoleh  nilai F hitung (18,398) > F tabel (2,75) dan probabilitas signifikansi 0,000 < 0,05, berarti Kepuasan Pelanggan, Distribusi dan Personal Selling berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian pada PT Multi Medika Labolatory.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...