Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan langkah-langkah implementasi model project based learning untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif mahasiswa PGSD pada mata kuliah pembelajaran IPA SD. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan model Spiral Kemis dan Taggart. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas pembelajaran menggunakan model project based learning sudah dilaksanakan dengan baik selama pembelajaran. Peningkatan kemampuan berpikir kreatif mahasiswa meningkat dari prasiklus hingga siklus II. Peningkatan ini bisa terlihat dari persentase kemampuan berpikir kreatif pada prasiklus 47.6%, pada siklus I 76.9% dan pada siklus II 83.2%. Hal ini menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kreatif mahasiswa PGSD mengalami peningkatan setelah mengimplementasikan model project based learning. The purpose of this study was to describe the implementation of the project-based learning model to improve the creative thinking skills of PGSD students in elementary science learning process. This research was classroom action research using the Spiral Kemis and Taggart models. The results of this study indicated that learning activities using the project-based learning model have been carried out well during learning. The improvement of students' creative thinking skills increased from pre-cycle to cycle II. This increase can be seen from the percentage of creative thinking skills in the pre-cycle 47.6%, in the first cycle 76.9% and in the second cycle 83.2%. This showed that the creative thinking ability of PGSD students has increased after implementing the project-based learning model.
Copyrights © 2021