Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS
Vol. 2 No. 3 (2024): Juni

OPTIMALISASI KEGIATAN MUSREMBANG DALAM MENINGATKAN PERENCANAAN PARTISIPATIF DI BAPPEDA KOTA MATARAM

Rahmania, Nurul (Unknown)
M. Andika (Unknown)
Febrianti, Inong (Unknown)
Mustamin, Mustamin (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2024

Abstract

Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk mengoptimalkan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) dalam meningkatkan praktik perencanaan partisipatif di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Mataram.Metode Pengabdian ini menggunakan pendekatan evaluasi pembangunan yang mencakup infrastruktur, kesadaran masyarakat, dan penerapan Evaluasi Sistem Kerja Pegawai Daerah (ESKPD). Hasil Pengabdian menunjukkan bahwa partisipasi aktif masyarakat dalam perencanaan dan evaluasi pembangunan dapat signifikan meningkatkan efektivitas program-program pembangunan daerah. Implikasi temuan ini memberikan landasan bagi pemerintah daerah untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan dan evaluasi pembangunan di masa depan. Dengan demikian, Pengabdian ini memberikan kontribusi penting dalam memperkuat praktik perencanaan pembangunan berbasis partisipatif, memastikan bahwa kebijakan dan program pembangunan yang diimplementasikan lebih responsif dan berdaya guna bagi masyarakat lokal. Kata Kunci: Otonomi Daerah, Perencanaan Partisipatif, Evaluasi Pembangunan, Partisipasi Masyarakat, Keberhasilan Pembangunan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPKI2

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS (JPKI2) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Ekonomi, Hukum,Teknik, kedokteran, Pertanian, Keguruan dan Ilmu Pendidikan,Ilmu Sosial dan Ilmu ...