Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)

Pelatihan Penyusunan Proposal Penelitian Tindakan Kelas

Ayu Astiti, Kadek (Unknown)
Sukarjita, I Wayan (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Apr 2024

Abstract

Kegiatan ini dilakukan untuk membantu guru memahami tentang penelitian tindakan kelas. Penelitian tindakan kelas sangat diperlukan guru dalam memperbaiki proses pembelajaran sehingga pembelajaran menjadi lebih baik, selain itu penelitian tindakan kelas juga sangat diperlukan bagi guru yang akan naik pangkat. Penelitian tindakan kelas ini menjadi syarat bagi guru yang ingin melakukan kenaikan pangkat. Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta dari berbagai mata pelajaran. Waktu kegiatan dilakukan selama 2 hari yaitu hari Kamis dan Jumat tanggal 19-20 Oktober 2023 di SMK N 1 Kupang. Kegiatan yang dilakukan berupa pelatihan bagi guru-gruu di SMK N 1 Kupang. Tahap-tahap yang dilakukan diantaranya: 1) koordinasi dengan sekolah, 2) memberikan pretest, 3) memberikan materi berkaitan dengan penelitian tindakan kelas, 4) pendampingan dalam menyusun proposal PTK, 5) memberikan postest, 6) evaluasi program. Peserta sangat antusias dalam mengikuti pelatihan ini. Hasil yang diperoleh berdasarkan hasil pretest dan postest yang diberikan menunjukkan nilai N-Gain sebesar 0,32 yang berarti terjadi peningkatan pemahaman konsep peserta terkait penelitian tindakan kelas dengan kategori sedang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...