Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 8 No. 3 (2024): Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

INLISLite (Integrated Library System) Version 3 Based Library Management Training in School Libraries within the Scope of the Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Batu: Manajemen Pengelolaan Perpustakaan Berbasis INLISlite (Integrated Library System) Versi 3 di Perpustakaan Sekolah dalam Lingkup Binaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Batu

Nizam, Ach. Nizam Rifqi (Unknown)
Hariyanto, Wahyu (Unknown)
Bahtiar, Firma Sahrul (Unknown)
Mahfud, Fakhris Khusnu Reza (Unknown)
Pamungkas, Firman Jati (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2024

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah menciptakan perubahan mendasar dalam paradigma pembelajaran, khususnya dalam dunia pendidikan. Learning resources, terutama yang berbasis teknologi, memiliki peran krusial dalam mendukung sistem pembelajaran. Artikel ini membahas konsep learning resources, dengan penekanan pada penerapan teknologi informasi dan komunikasi di perpustakaan sebagai pusat sumber belajar. Implementasi sistem otomasi perpustakaan, seperti INLISLite versi 3, dianggap sebagai solusi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan perpustakaan. Studi kasus dilakukan dengan mengadopsi INLISLite versi 3 sebagai sistem otomasi perpustakaan. Metode pelatihan klasikal digunakan, dengan fokus pada pengembangan keterampilan staf pengelola perpustakaan sekolah. Kegiatan pelatihan mencakup pengenalan, instalasi, administrasi, pengelolaan bahan pustaka, pengaturan pengelolaan anggota, transaksi, dan layanan. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan penerimaan terhadap sistem informasi setelah pelatihan.Studi ini memberikan kontribusi pada pemahaman implementasi teknologi informasi dalam konteks perpustakaan sebagai pusat sumber belajar. Penerapan INLISLite versi 3 di perpustakaan sekolah dianggap sebagai langkah strategis untuk mewujudkan perpustakaan yang efisien.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

dinamisia

Publisher

Subject

Social Sciences Other

Description

Focus and Scope of Jurnal Dinamisia is a National Journal based on the results of Community Service Activities in Applied Science and Social ...