Cerpen Ayah, Ibu Ku Mohon mengisahkan tentang konfllik keluarga yang terjadi antara ayah, ibu, dan anak-anak. Tindakan salah pergaulan seorang ibu dengan adik kandung ayah memicu meletusnya konflik keluarga dalam cerpen ini. Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah konflik keluarga yang terdapat dalam cerpen Ayah, Ibu Ku Mohon karya Dewi Muda Makin. Tujuan penelitiannya adalah menemukan dan mendeskripsikan konflik-konflik yang terdapat dalam cerpen Ayah, Ibu Ku Mohonkarya Dewi Muda Makin. Pendekatan penelitiannya adalah pendekatan kualitatif dengan metode penelitian yang digunakan adalah metode baca dan catat. Teori yang digunakan adalah teori psikologi sastra yang berhubungan dengan konflik tokoh. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konflik keluarga yang terdapat dalam cerpen Ayah, Ibu Ku Mohon karya Dewi Muda Makin, terdapat dua jenis konflik, yakni (1) Konflik Ayah–Ibu (KAI), dan (2) Konflik Ayah–Anak (KAAn). Konflik Ayah–Ibu (KAI) adalah konflik yang terjadi antara ayah dan ibu. Konflik jenis ini terjadi dalam bentuk ucapan atau ujaran verbal. Konflik Ayah–Anak adalah konflik yang terjadi antara ayah dan lima orang anak, terutama yang secara jelas disebutkan dalam cerpen, yaitu Aku, Mira, dan Edy. Konflik Anak–Anak adalah konflik yang terjadi di antara anak.
Copyrights © 2022