An-Nawazil
Vol. 2 No. 02 (2020): An-Nawazil: Jurnal Hukum dan Syariah Kontemporer

Kajian Fatwa Dewan Syari’ah Nasional Majelis Ulama Indonesia Nomor: 02/DSN-MUI/IV/2000 Terhadap Penerapan Akad Wadi’ah Yad Dhamanah dalam Program SI-MANTAB

Moh. Ali (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2022

Abstract

Tabungan SI MANTAB merupakan salah satu produk tabungan berdasarkan Akad Wadi’ah Yad Dhamanah dengan hadiah 100 paket umrah dengan sistem undian yang diluncurkan BMT UGT Sidogiri Cabang Pembantu Pakong pada tahun 2019. Selain itu, tabungan ini juga menjanjikan hadiah lain dalam bentuk bonus (‘athaya) yang diberikan setiap bulan. Implementasi akad padaTabungan ini perlu ditinjau lebih mendalam karena dengan menggunakan akad Wadi’ah Yad DhDhamanah berarti penerima titipan (wadi’/mustawda’) berhak mengelola dan memanfaatkan barang/dana titipan tanpa ada kewajiban untuk memberikan imbalan kepada penitip (muwaddi’) kecuali hanya berupa bonus (‘athaya) yang tidak boleh diperjanjikan. Konsekwensi akad Wadi’ah Yad Dhamanah mengharuskan penerima titipan memberikan ganti rugi kepada penitip jika terjadi kekurangan atau kerusakan pada barang/dana titipan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian hukum empiris dengan pendekatan kasus (case approach) berdasarkan tekhnik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi serta dianalisis menggunakan analisis data kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi Akad Wadi’ah Yad Dhamanah pada Tabungan SI MANTAB di BMT Sidogiri belum sepenuhnya sesuai dengan ketentuan Hukum Islam yang berlaku di Indonesia. Pihak BMT Sidogiri sudah menjanjikan pemberian bonus (‘athaya) diawal akad sedangkan Fatwa Dewan Syari’ah Nasional Majelis Ulama Indonesia Nomor: 02/DSN-MUI/IV/2000 tentang tabungan dan Nomor: 86/DSN-MUI/XII/2012 tentang Hadiah dalam Penghimpunan Dana Lembaga Keuangan Syari’ah memuat ketentuan bahwa pemberian bonus itu tidak boleh diperjanjikan/disyaratkan..

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

annawazil

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

An-Nawazil adalah Jurnal Hukum dan Syariah Kontemporer yang diterbitkan Sekolah Tinggi Ilmu Syariah As-Salafiyah (STISA) Sumber Duko Pamekasan setiap enam bulan (Februari dan September). Jajaran redaksi berkomitmen untuk mengangkat tema tertentu, terutama kajian Jurnal Hukum dan Syariah Kontemporer ...