Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pemanfaatan Lingkungan Sekolah Dalam Fun Learning Untuk Pembelajaran Yang Aktif dan Edukatif

Setiawati, Ni Wayan Indah (Unknown)
Wedayanthi, LMD (Unknown)
Numertayasa, I Wayan (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan rekomendasi jenis-jenis fun learning yang dapat diterapkan di SDN 3 Sulahan. Fun learning merupakan salah satu opsi yang dapat dipilih guru dalam melaksanakan pendidikan yang menyenangkan agar siswa tidak merasa bosan pada saat pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode kajian literatur dengan pendekatan kualitatif. Setelah menemukan beberapa metode fun learning dari literatur, peneliti akan memberikan rekomendasi metode fun learning yang dapat diterapkan di SDN  3 Sulahan sesuai dengan kondisi lingkungan sekolah tersebut. Dalam penelitian ini, didapatkan beberapa penelitian yang relevan dengan topik fun learning salah satunya penelitian yang berjudul “Menciptakan Pembelajaran Fun Learning Pada Anak Sekolah Dasar” menunjukkan bahwa fun learning sangat cocok diterapkan di Sekolah Dasar. Pembelajaran di luar ruangan, kegiatan terkait pertanian di sekolah, ruang kelas terbuka, dan proyek seni luar ruang adalah beberapa strategi yang mungkin bisa digunakan. Dengan menggunakan metode fun learning, siswa dapat menjadi lebih terlibat dalam pembelajaran, mendorong perkembangan pengetahuan dan minatnya, serta memanfaatkan sumber daya belajar yang melimpah yang tersedia di lingkungan sekolah yang indah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...