Pengabdian ini tentang peran pemberdayaan dalam membangun dan mempertahankan organisasi IPNU-IPPNU di Desa Pesawahan, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo,setelah mengalami masa vakum dari tahun 2018 hingga 2020. Fokus pengabdian ditunjukkan pada upaya pelatihan kepemimpinan berbasis nilai keagamaan secara ikhlas, sabar dan ketaqwaan dalam mendekati pemuda desa dan membentuk struktur organisasi baru yang jelas. Keberhasilan pembentukan struktur yang baru menjadi cerminan bahwa melakukan pelatihan kepemimpinan berbasis nilai keagamaan berdampak positif dengan peningkatan partisipasi pemuda desa dengan penerapan berbagai program termasuk Rutinan Terbangan dan rapat pembangunan jiwa kepemimpinan untuk menampung anggota. Pentingnya peran pelatihan kepemimpinan dalam mempertahankan menjadi kunci utama memberikan pemahaman kepada anggota baru IPNU-IPPNU tentang kepemimpinan dalam pembangunan organisasi yang lebih baik. Tantangan utama dalam menciptakan pelatihan kepemimpinan berbasis nilai keagamaan adalah adanya rasa kurang ikhlas dan sabar dalam hati mereka sehingga saat diberikan tanggung jawab mereka gampang menyepelekan dan sampai-sampai meninggalkan tanggung jawab kepemimpinannya, pemberdayaan nilai-nilai keagamaan dalam kepemimpinan membantu mengatasi permasalahan yang dihadapi. Oleh karena itu, kegiatan rutin dipadukan dengan pelatihan kepemimpinan diusulkan sebagai langkah-langkah untuk mempertahankan keberlanjutan organisasi.
Copyrights © 2024