Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 8 No 1 (2024): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 8 Nomor 1

Kemampuan Berpikir Kritis dalam Memecahkan Masalah Berorientasi Numerasi pada Konten Aljabar

'Aini, Hanifa Nur (Unknown)
Sari, Christina Kartika (Unknown)
Ishartono, Naufal (Unknown)
Setyaningsih, Rini (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2024

Abstract

Kemampuan berpikir kritis dikaitkan erat dalam proses pembuatan keputusan untuk mempercayai atau melakukan suatu hal dengan efektif dan efisien. Berpikir kritis juga berhubungan signifikan dengan matematika, khususnya dalam memecahkan permasalahan matematika yang berorientasi numerasi. Tujuan peneliti melakukan penelitian ini adalah untuk menganalisis kemampuan berpikir kritis siswa dalam memecahkan permasalahan matematika berorientasi numerasi pada materi SPLDV. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah 25 siswelas VIII SMP. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes tertulis dan wawancara. Teknik keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan metode triangulasi teknik. Teknik analisis data menggunakan langkah mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan dari data yang sudah didapat. Siswa dengan kemampuan numerasi tinggi dapat mengaplikasikan semua indikator kemampuan berpikir kritis yaitu focus, reasson, interference, situation, clarity, dan overview. Siswa dengan kemampuan numerasi tingkat sedang mampu memenuhi 3 indikator berpikir kritis yaitu focus, reasson, dan interference. Siswa dengan kemampuan numerasi tingkat rendah hanya bisa melaksanakan 2 indikator berpikir kritis yaitu focus dan reasson.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cendekia

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika is a journal on mathematics Education. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika (JC) is under the auspices of the Faculty of Education, Mathematics Education Program of the Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: ...