Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kemampuan komunikasi matematis siswa dalam kegiatan pembelajaran matematika dengan diterapkannya model pembelajaran kooperatif tipe match mine dan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe match mine terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode True Experimental Design yaitu The Pretest-Posttest Group Design. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas X-1 dan X-2 SMA Negeri 11 Medan pada mata pelajaran matematika semester ganjil T.A 2023/2024 yang berjumlah 70 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes kemampuan komunikasi matematis. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji N-Gain, Uji-t, dan analisis varians sederhana. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kemampuan komunikasi matematis siswa dalam kegiatan pembelajaran matematika dengan diterapkannya model pembelajaran kooperatif tipe match mine yaitu sebesar 0,77 yang berada pada kategori tinggi, dan berdasarkan hasil uji-t didapat bahwa terdapat perbedaan rata-rata kemampuan komunikasi matematis siswa kelas eksperimen dan kontrol. Dengan analisis varians sederhana diperoleh Fhitung ˃ Ftabel (47,72 ˃ 3,98) maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe match mine berpengaruh signifikan terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa kelas X SMA Negeri 11 Medan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024