Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Math Anxiety Terhadap Hasil Belajar Melalui Self Efficacy Pada Siswa Kelas VIII SMPN 3 Madiun

Rian Saputri, Anggun Kiky (Unknown)
Krisdiana, Ika (Unknown)
Hidayati, Setyaningrum Nurul (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 May 2024

Abstract

Keberhasilan pembelajaran matematika dipengaruhi oleh tiga aspek yakni kognitif, afektif, dan psikomotorik. Pada penelitian ini membahas tentang aspek afektif dalam pembelajaran matematikan yang berkaitan dengan math anxiety dan self efficacy. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh math anxiety terhadap hasil belajar melalui self efficacy pada siswa kelas VIII SMPN 3 Madiun. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan sampel 32 siswa kelas VIIIB SMPN 3 Madiun. Teknik analisis yang digunakan adalah SEM-PLS. Hasil dari penelitian ini yaitu (1) Math anxiety tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap hasil belajar; (2) Math anxiety memiliki pengaruh signifikan terhadap self efficacy; (3) Self efficacy memiliki pengaruh signifikan terhadap hasil belajar; dan (4) Math anxiety memiliki pengaruh terhadap hasil belajar melalui self efficacy.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...