Rafflesia Journal of Natural and Applied Sciences (RJNAS)
Vol. 2 No. 1 (2022): April

Pengaruh Campuran Cocodust Dan Serabut Halus Sabut Kelapa Terhadap Sifat Fisika Papan Partikel

Teja Dwi Sutanto (Universitas Bengkulu)
Fika Dwi Andika (Universitas Bengkulu)
Charles Banon (Universitas Bengkulu)
Bambang Trihadi (Universitas Bengkulu)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai pengaruh campuran cocodust dan serabut halus sabut kelapa terhadap sifat fisika papan partikel. Penelitian ini bertujuan untuk membuat papan partikel dari campuran cocodust dan serabut halus sabut kelapa dengan menggunakan perekat kompon karet cair. Mula-mula 53 gram campuran cocodust dan serat halus sabut kelapa dengan perbandingan prosentase 90:10. 80:20, 70:30, 60:40, dan 50:50 dicampur dengan kompon karet cair 30% diaduk hingga merata kemudian dicetak menjadi potongan uji dengan ukuran 10 cm x 5 cm x 7,5 cm lalu dikeringkan. Langkah berikutnya dilakukan pengepresan hingga diperoleh ketebalan 2,5 cm kemudian dilakukan karakterisasi yang meliputi pengujian MOR, MOE, kuat cabut sekrup dan daya serap air. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi terbaik diperoleh pada penggunaan campuran cocodust dan serabut halus sabut kelapa dengan perbandingan prosentase 60 : 40. Pada kondisi ini harga MOR, MOE, Kuat cabut sekrup dan daya serap air papan partikel berturut-turut adalah 35,25 kg/cm2; 74,68 kg/cm2 ; 1,94 kg/cm2 dan 28,34%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

rjna

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Rafflesia Journal of Natural and Applied Sciences (RJNAS) with e-ISSN: 2808-3806 is an open access and peer reviewed journal published by Department of Chemistry, Universitas Bengkulu, Indonesia. This journal is published two times per year (April and October). RJNAS publishes research papers, ...