Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD Materi Harga Jual dan Harga Beli dengan Konteks Islami yang valid, praktis dan memiliki efek potensial terhadap hasil belajar. Jenis penelitian yang digunakan adalah Design Research tipe Development Study. Metode penelitian pengembangan yang terdiri dari dua tahapan yaitu preliminary (tahap persiapan atau pendesainan) dan tahap prototyping menggunakan alur formative evaluation yang terdiri dari tahap self evaluation, expert review, one-to-one, small group, dan field test. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VII salah satu SMP IT di Palembang, Sumatera Selatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan tes. Penelitian ini telah menghasilkan LKPD LKPD Materi Harga Jual dan Harga Beli dengan Konteks Islami yang valid dilihat dari komentar dan saran dari validator melalui lembar validasi. Kemudian menghasilkan LKPD Materi Harga Jual dan Harga Beli dengan Konteks Islami yang praktis dengan melihat lembar komentar dan saran peserta didik pada tahap one-to-one, small group, dan field test. Kemudian telah menghasilkan LKPD Materi Harga Jual dan Harga Beli dengan Konteks Islami yang terdapat efek potensialnya terhadap hasil belajar peserta didik.
Copyrights © 2023