Melek IT: Information Technology Journal
Vol. 9 No. 1 (2023): Melek IT: Information Technology Journal

RANCANG BANGUN WEBSITE PENJUALAN AKAR BAJAKAH PADA TOKO ALAN BORNEO MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER

Shiddiq, Ahmad (Unknown)
Wahyuningtyas, Emmy (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Toko Alan Borneo merupakan salah satu toko yang menjual produk-produk olahan berbagai macam teh bajakah, madu bajakah, cacah-cacahan akar bajakah alami di Kota Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Proses penjualan Toko Alan Borneo dilakukan secara langsung dengan pembeli mengunjungi toko dan bertransaksi sesuai barang yang diinginkan, yang umumnya berada di Kota Pangkalan Bun. Bagi yang berada di luar kota, proses penjualan dengan cara menghubungi pemilik toko, kemudian pembeli mentransfer nominal pembelian, selanjutnya barang akan dikirimkan oleh pemilik ke toko ke alamat pembeli. Mengacu pada pemanfaatan teknologi, proses penjualan secara tradisional yang dilakukan oleh Toko Alan Borneo akan mengurangi potensi penjualan dibandingkan dengan menggunakan media Website dan internet. Dalam merancang Website penjualan Pada Toko Alan Borneo menggunakan Framework Codeigniter ini, dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai databasenya. Penelitian ini menghasilkan sebuah perancangan sistem informasi yang memberikan informasi produk dan penjualan produk sehingga pekerjaan yang sebelumnya dilakukan melalui mulut ke mulut dan menggunakan Whatsapp, bisa terkomputerisasi dengan baik. Dari hasil implementasi hingga pengujian sistem, sistem berhasil bekerja sesuai kebutuhan pada sistem dapat melakukan pengolahan data secara dinamis dengan menggunakan fungsi crud (create, read, update, delete) dan sistem dapat mencetak nomor Invoice setelah pembayaran dan laporan dari konsumen yang telah melakukan pembelian, serta sistem juga dapat mengolah data seperti informasi dalam bentuk grafik, penyajian data lebih sistematis, dan informasi yang akan dikelola lebih aman karena fungsi login sistem telah digunakan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

melekit

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

The Journal invites original articles and not simultaneously submitted to another journal or conference. The whole spectrum of Information Technology is welcome, which includes, but is not limited to Information System in Application, Machine Learning & Soft Computing, Multimedia & Game Technology, ...