Jurnal Akuntansi, Manajemen, dan Perencanaan Kebijakan
Vol. 1 No. 4 (2024): June

Kepercayaan terhadap Organisasi Mempengaruhi Berbagi Pengetahuan

Fadhilah, Amalia Rachmawati Nur (Unknown)
Damarwulan, Liza Mumtazah (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2024

Abstract

Kepercayaan dan berbagi pengetahuan dalam sebuah organisasi memainkan peran penting dalam meningkatkan kerja sama dan kinerja tim. Kepercayaan memungkinkan anggota tim merasa lebih nyaman dalam berbagi informasi dan pengetahuan untuk mencapai tujuan bersama. Hal ini juga membentuk lingkungan kerja yang produktif dan harmonis di mana setiap anggota tim merasa dihargai dan didukung oleh rekan-rekannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pentingnya kepercayaan dalam sebuah organisasi. Hasil dari penelitian ini adalah Kepercayaan dalam organisasi memainkan peran penting dalam mendorong perilaku berbagi pengetahuan di tempat kerja. Hubungan kepercayaan antara karyawan dan atasan serta dukungan pimpinan dapat menjadi mediator yang signifikan dalam meningkatkan berbagi pengetahuan. Kepercayaan vertikal (antara karyawan dengan atasan) dan horizontal (antara sesama karyawan) memiliki dampak yang signifikan, terutama bagi karyawan dengan tingkat pendidikan yang lebih rendah yang membutuhkan lebih banyak dukungan dari atasan untuk merasa percaya diri dalam berbagi pengetahuan. Oleh karena itu, menciptakan lingkungan kerja yang dilandasi oleh kepercayaan dapat mendorong kolaborasi, inovasi, dan pertukaran pengetahuan yang lebih efektif di dalam organisasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jampk

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Akuntansi, Manajemen, dan Perencanaan Kebijakan (3025-9274) is a scholarly publication that focuses on the understanding, development, and application of concepts in the fields of accounting, management, and policy planning. This journal aims to provide a platform for researchers, ...