Jurnal Biosense
Vol 6 No 02 (2023): Edisi Desember 2023

Inventarisasi Jenis-Jenis Tumbuhan Aromatik Desa Parit Baru Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya

Murni, Odela Priscilia (Unknown)
Juliarti, Juliarti (Unknown)
Sekarayu, Putri (Unknown)
Wahyuni, Retno Tri (Unknown)
Fajri, Hayatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Keanekaragaman tumbuhan yang ada di wilayah Kalimantan Barat sebagian besar adalah tumbuhan yang bersifat aromatik sumber wewangian. Tumbuhan aromatik memiliki banyak manfaat yang berpotensi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat baik di bidang ekonomi maupun kesehatan. Sehingga, inventarisasi tumbuhan aromatik penting untuk dilakukan agar masyarakat mengetahui jenis-jenis tumbuhan aromatik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tumbuhan yang bersifat aromatik di Desa Parit Baru Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Terdapat 11 spesies dari 7 famili yaitu Fabaceae, Pandanaceae, Piperaceae, Poaceae, Rubiaceae, Rutaceae, dan Zingiberaceae tumbuhan aromatik yang ditemukan di Desa Parit Baru khususnya di Kelurahan Banjar Baru, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

BIOSENSE

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Biosense menitikberatkan pada publikasi hasil penelitian biologi dan ilmu terapan bidang biologi. Artikel ilmiah dalam lingkup biologi yang meliputi: botani, zoologi, mikrobiologi, genetika, fisiologi, dan konservasi, sedangkan lingkup ilmu terapan biologi meliputi: Kesehatan/kedokteran, ...