Jurnal Informatika Teknologi dan Sains (Jinteks)
Vol 6 No 1 (2024): EDISI 19

WEB MARKET CURUG CIKONENG DAN ALAT SCAN TIKET DENGAN ESP32-CAM UNTUK PENGELOLAAN TRANSAKSI EFISIEN

Aep Setiawan (Sekolah Vokasi IPB University)
Mahfuddin Zuhri (IPB University)
Henny Endah (Sekolah Vokasi IPB University)
Desita Auliafitri (Sekolah Vokasi IPB University)
Arda Dwiyana (Sekolah Vokasi IPB University)
Arya Prabudi Jaya Priana (Sekolah Vokasi IPB University)
Danar Restu Firdaus (Sekolah Vokasi IPB University)
Aldiyansyah (Sekolah Vokasi IPB University)
Handika Saputra Harahap (Sekolah Vokasi IPB University)
Herti (Sekolah Vokasi IPB University)
Irmansyah (Sekolah Vokasi IPB University)
Muhammad Ifan Al Aziz (Sekolah Vokasi IPB University)
Muhammad Fajarudin (Sekolah Vokasi IPB University)
Robby Priaji Sakti (Sekolah Vokasi IPB University)
Silva Dimas Surya Permana (Sekolah Vokasi IPB University)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2024

Abstract

Penggunaan teknologi web berbasis Internet of Things (IoT) di sektor pariwisata diperlukan untuk mendukung pemasaran. Web Market dibuat untuk kebutuhan market di Curug Cikoneng yang mengintegrasikan alat scan tiket berbasis ESP32-CAM yang menggabungkan teknologi pengembangan web dan IoT. Pembuatan Website bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan bagi pengunjung serta pengelola tempat pariwisata Curug Cikoneng. Fokus utamanya adalah memberikan pengalaman lebih baik melalui penyediaan informasi terkait Curug Cikoneng, layanan pembelian tiket, dan promosi produk UMKM lokal. Integrasi alat scan tiket melibatkan penerapan teknologi pemrosesan gambar untuk pengambilan dan verifikasi otomatis tiket masuk. Website yang dibuat mempermudah calon pengunjung membeli tiket secara online untuk masuk ke Curug Cikoneng secara cepat dan efisien serta dapat mengurangi waktu antrian dipembelian tiket. Pembuatan web market dan integrasi alat scan tiket mencerminkan konsep teknologi modern yang mendukung pengelola dalam mengelola arus pengunjung dengan lebih efektif. Website yang dibuat memberikan kemudahan pengunjung dalam membeli tiket sehingga dapat meningkatkan daya tarik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JINTEKS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering

Description

Jurnal Informatika Teknologi dan Sains (JINTEKS) merupakan media publikasi yang dikelola oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik dengan ruang lingkup publikasi terkait dengan tema tema riset sesuai dengan bidang keilmuan Informatika yang meliputi Algoritm, Software Enginering, Network & ...