Jurnal Dharma Pendidikan dan Keolahragaan
Vol. 1 No. 1 (2021)

Pengukuran dan Analisis Kondisi Fisik Berbasis Labor Kelas Olahraga

Tono Sugihartono (Universitas Bengkulu)
Yarmani Yarmani (Universitas Bengkulu)
Ari Sutisyana (Universitas Bengkulu)



Article Info

Publish Date
31 May 2021

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini untuk meningkatkan pemahaman  guru Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) tentang fungsi dan peranan pengukuran kondisi fisik; meningkatkan keterampilan guru melakukan pengukuran kondisi fisik siswa/atlet berbasis laboratorium olahraga, serta meningkatkan kemampuan guru dalam menganalisis data hasil tes fisik. Metode pemecahan masalah yang digunakan dalam pengabdian ini menggunakan pendekatan penyuluhan atau pelatihan, demonstrasi dan simulasi, serta praktikum. Khalayak sasaran dalam kegiatan pengabdian ini adalah guru  PJOK Sekolah dasar dan SMP di Kota Bengkulu yang tergabung dalam kelompok kegiatan KKGO dan Musayawarah Guru Bidang Studi PJOK. Analisis dan rujukan yang telah dilakukan meliputi tes fisik dan analisis tentang, 1) menentukan indeks Massa tubuh siswa (Index Mass of Body), 2) Tekanan Darah (systole/diastole), 3) Tes Ketebalan kandungan lemak tubuh, 3) Tes Reaksi Visual dan  Audio serta  Speed antisipation, 4) Vertcal Jump, 5) Back strength dan Leg Strength, 6) Sit up, 7) Pushup, serta 8) Volume Oksigen Maksimun (VO2Maks). Hasil analisis menunjukkan perlunya peningkatan usaha memperbaiki kondisi fisik siswa  melalui program pembelajaran PJOK maupun kegiatan ekstrakurikuler.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

dharmapendidikan

Publisher

Subject

Humanities Education Public Health Social Sciences Other

Description

Jurnal Dharma Pendidikan dan Keolahragaan merupakan sarana bagi para guru, dosen, pelatih, praktisi olahraga, dan semua orang yang terlibat dalam pendidikan jasmani dan olahraga untuk mempublikasikan hasil pengabdian. Jurnal ini memiliki fokus utama pada pengembangan ilmu-ilmu di bidang pengabdian ...