Blend Sains Jurnal Teknik
Vol. 2 No. 3 (2024): Edisi Januari

Penerapan Metode Fuzzy Sugeno pada Otomatisasi Oven Pengering Ikan Asin Berbasis IoT

Makin, Sebastianus Pehan (Unknown)
Nachrowie, Nachrowie (Unknown)
Subairi, Subairi (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2023

Abstract

Ikan asin merupakan makanan khas orang indonesia. dimana ikan yang di asinkan dan kemudian melalui proses pengeringan. Proses produksi dan pembuatan ikan asin akan menjadi lebih lambat jika ikan asin tidak mendapatkan sinar matahari yang cukup. Proses pengeringan yang membutuhkan waktu yang lama dan dengan cuaca yang terkadang tidak menentu. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka peneliti bertujan untuk membuat Oven Pengering Ikan Asin Otomatis dengan Metode Fuzzy Logic berbasis Internet of Things (IoT), Alat ini terhubung dengan aplikasi Android dan dapat menampilkan informasi proses pengeringan ikan asin, dimana informasi terkait pengeringan ikan asin ditampilkan pada aplikasi Android dengan memanfaatkan internet of things. Disini tampilan monitoring sistem kerja alat melalui aplikasi Blink yang berperan penting karena menjadi sarana pemantauan pengeringan ikan asin dan pengendalian komponen didalam alat pengering ikan asin tersebut. Suhu yang terdapat pada oven pengering ikan mencapai 650C. Pada sistem pengeringan ikan asin menggunakan metode Fuzzy Sugeno yang dihasilkan output berupa PWM heater dan dibandingkan dengan perhitungan menggunakan sotfware MATLAB terdapat nilai error sebesar 0,06%. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan pada oven pengering proses pengeringan pada oven ini membutuhkan waktu 8 jam, dalam melakukan proses pengeringan dapat mengurangi massa ikan sebesar 600 gram. Pada sistem pengeringan ikan asin manual memerlukan waktu yang cukup lama bahkan berhari-hari

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

blendsains

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Blend Sains Jurnal Teknik merupakan jurnal yang membahas rumpun ilmu teknik, jurnal ini sebagai wadah untuk menuangkan hasil penelitian baik secara konseptual maupun teknis yang berkaitan dengan ilmu teknik. Blend Sains Jurnal Teknik terbit 4 kali dalam setahun yaitu pada bulan Juli, Oktober, ...