Jurnal Ilmiah Kesehatan Keperawatan
Vol 18, No 1 (2022): JURNAL ILMIAH KESEHATAN KEPERAWATAN

PERANAN DIMENSI KUALITAS PELAYANAN DALAM MENDUKUNG KEPUASAN PASIEN

Rasinah Rasinah (Universitas Muhammadiyah Gombong)
Diah Astutiningrum (Universitas Muhammadiyah Gombong)
Siti Mastuti (Universitas Muhammadiyah Gombong)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Setiap rumah sakit berusaha untuk menyajikan pelayanan semaksimal untuk mewujudkan kepuasan pasien. Namun demikian, masih ada kesan pada masyarakat bahwa rumah sakit swasta umumnya menyajikan pelayanan yang lebih berkualitas dan memuaskan dibandingkan rumah sakit pemerintah. Kualitas pelayanan berperan penting dalam upaya mewujudkan kepuasan pasien di rumah sakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis tingkat kepuasan pasien di RSUD Kebumen dan RS PKU Muhammadiyah Gombong, serta menganalisis ada tidaknya perbedaan kepuasan pasien pada kedua rumah sakit tersebut. Penelitian ini menggunakan metode survai. Populasi penelitian ini adalah pasien rawat inap di RSUD Kebumen dan RS PKU Muhammadiyah Gombong pada bulan Januari 2022, dengan sampel sebanyak 120 orang. Pengambilan sampel menggunakan metode proportionated random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan Importance-Performance Analysis dan uji beda (t-test).Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kualitas pelayanan kesehatan yang disajikan oleh RSUD Kebumen dan RS PKU Muhammadiyah Gombong belum dapat mewujudkan kepuasan pasien. Hal tersebut dibuktikan dengan nilai kesesuaian antara harapan dengan kinerja yang menunjukkan angka di bawah 1 (satu), yaitu 0,93 pada RS PKU Muhammadiyah Gombong dan 0,92 pada RSUD Kebumen. Berdasarkan hasil tersebut maka hipotesis pertama ditolak. 2) Tidak ada perbedaan yang signifikan antara kepuasan pasien rawat inap di RSUD Kebumen dan RS PKU Muhammadiyah Gombong. Hal ini dibuktikan dengan nilai t-test sebesar 1,029 yang lebih rendah daripada nilai t-tabel dengan α = 0,05 dan derajat kebebasan n-k yang menunjukkan angka sebesar 1,6730. Berdasarkan hasil tersebut maka hipotesis kedua ditolak.Kata Kunci : kepuasan pasien, kualitas pelayanan, rumah sakit.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIKK

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Kesehatan Keperawatan berfokus pada publikasi artikel ilmiah yang mendukung pengembangan ilmu pengetahuan di bidang kesehatan. Ruang lingkup jurnal ini mencakup berbagai disiplin ilmu kesehatan, seperti keperawatan, kebidanan, farmasi, kesehatan masyarakat, kedokteran, dan biomedis, ...