Arus Jurnal Sosial dan Humaniora
Vol 4 No 2: Agustus (2024)

Nilai-Nilai Ritual Bura Kemelu dalam Konteks Perkawinan Masyarakat Adat Maku-Ole

Bulin, Damasiana (Unknown)
Toron, Vinsensius Bawa (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2024

Abstract

Dalam kehidupan baik dalam keluarga maupun masyarakat sering terjadi permasalahan permaslahan yang tidak dapat diselesaikan, masing-masing pihak mempertahankan ego. Hal ini akan berdampak pada kehidupan yang akan datang. Untuk mengatasi hal ini maka masyarakat adat Maku-Ole melakukan upacara ritual bura kemelu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja nilai-nilai bura kemelu dalam konteks perkawinan masyarakat adat Maku-Ole. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Lokus penelitian di desa Lewotanah Ole, Kecamatan Solor Barat, Kabupaten Flores Timur. Jumlah  informan kunci sebanyak  5 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara secara terstrukutur. Hasil penelitian, ritual bura kemelu mengandung nilai persatuan, cinta damai dan nilai religius. Rekomendasi, ritual bura  kemelu menjadi pedoman untuk masyarakat Maku-Ole untuk generasi muda masa kini untuk membenteng tata nilai dan prilaku dalam pergaulan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ajsh

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Arus Jurnal Sosial dan Humaniora (AJSH) menerbitkan karya hasil penelitian dan kajian ilmiah pada ruang lingkup ilmu sosial dan ilmu humaniora diantaranya: antropologi, kajian bisnis, kajian komunikasi, tata kelola perusahaan, kriminologi, kajian lintas budaya, demografi, kajian ekonomi pembangunan, ...