Jurnal Pengabdian West Science
Vol 2 No 11 (2023): Jurnal Pengabdian West Science

Edukasi Keamanan Pangan Bagi Para Pengelola Kantin di Lingkungan Universitas Negeri Malang dalam Upaya Mendukung Kampus Sehat

Rina Rifqie Mariana (Fakultas Teknik, Universitas Negeri Malang)
Titi Mutiara Kiranawati (Fakultas Teknik, Universitas Negeri Malang)
Anggi Martiningtyas (Fakultas Teknik, Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2023

Abstract

Terdapat delapan (8) area kantin yang berada di dalam kampus UM, (beberapa area yang memiliki lebih dari satu pengelola kantin) yaitu: ( Kantin FIP, FIK,FIS, FE, FMIPA, F.sastra, F.Pasca Sarjana dan Fpsi). Semua kantin di setiap fakultas tidak pernah sepi dari pengunjung, terutama mahasiswa. Berdasarkan wawancara dengan salah satu pengelola kantin, makanannya selalu habis terjual. Namun berdasarkan pengamatan, ada beberapa kelemahan yang sering dilakukan oleh para pengelola kantin, yaitu: Kurang menjaga kebersihan lingkungan dan makanan ,dan kurang menjaga kebersihan dan Kesehatan personal (pelayan maupun juru masaknya). Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan dia atas. Kegiatan ini mulai dilakukan pada bulan September 2023 oleh 3 dosen dan 4 mahasiswa dengan tahapan kegiatan sebagai berikut, pertama melakukan observasi ke semua lokasi (8 area) kantin yang terdiri dari 48 outlate untuk mengambil dokumentasi kondisi kantin dan lingkungannya sebagai bahan materi sosialisasi cara pengolahan makanan yang sehat dan aman, Langkah kedua : Adalah melakukan edukasi dan sosialisasi tentang penyelenggaraan kantin sehat sekaligus menggali permasalahan kantin sebagai penyewa untuk diteruskan kepada pimpinan UM dan dibentuk kepengurusan paguyuban kantin. Kegiatan terahir, membagikan apron untuk 48 pengelola (penyewa) kantin UM dan penempelan poster diberbagai sudut kantin. Pasca kegiatan dilakukan pendampingan dengan berkunjung dan memberikan arahan di lokasi kantin masing-masing.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpws

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian West Science adalah jurnal ilmiah multidisiplin yang diterbitkan oleh Westscience Press. Di tingkat nasional banyak sekali masalah-masalah umum atau isu-isu yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat. Publikasi jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan pemikiran atau gagasan ...