Jurnal Pembelajaran dan Riset Pendidikan
Vol 2 No 2 (2022): Volume 2 Nomor 2 : April 2022

Peningkatan Kompetensi Guru Dalam Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran melalui Pembinaan Guru dengan Pendekatan Habituasi di Tk Negeri Pembina II Kraksaan Kabupaten Probolinggo

Ika Gustini (TK Negeri Pembina II Kraksaan)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan permasalahan yakni rendahnya kompetensi guru dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran.Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah:a).Apakah pendekatan habituasi melalui pembinaan dapat meningkatkan kompetensi guru dalam penyusunan renacana pelaksanaan pembelajaran di TK Negeri Pembina II Kraksaan kabupaten Probolinggo?.b).Bagaimanakah pengaruh Kompetensi Guru setelah diterapkannya Pendekatan Habituasi melalui Pembinaan Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Di TK Negeri Pembina II Kraksaan kabupaten?. Tujuan Penelitian ini adalah meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran dengan Pendekatan Habituasi Melalui Kegiatan Pembinaan Guru di TK Negeri Pembina II Kraksaan Kabupaten Probolinggo Tahun Pelajaran 2021/2022. Prosedur penelitian yang digunakan yaitu prosedur jenis penelitian tindakan sekolah terdiri dari beberapa tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, refleksi dan revisi.. Hasil penelitian pelaksanaan kegiatan meningkat dari siklus I ke siklus II dan Siklus III,di buktikan dengan meningkatnya nilai rata rata yang di peroleh pada siklus I sebesar ( 73,60 ),Siklus II (80,55) dan Siklus III ( 92,77).Ketuntasan Keberhasilan juga meningkat dari Siklus I sebesar (73,61%),Siklus II sebesar (83,33%) dan Siklus III sebesar ( 100%).Melalui Pendekatan Habituasi Pada Pembinaan Guru di TK Negeri Pembina II Kraksaan dapat meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jprp

Publisher

Subject

Education

Description

This journal receives scientific articles relating to education including formal, informal, and non-formal education. The scope of this journal is the whole family of educational and learning ...