Jurnal Kesehatan Masyarakat Perkotaan
Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Kesehatan Masyarakat Perkotaan

Pengaruh Terapi Musik terhadap Tingkat Ansietas pada Pasien Pre Operasi di Ruang Rawat Inap RSAU Dr Esnawan Antariksa Jakarta Timur

Suwarningsih Suwarningsih (Universitas Mohammad Husni Thamrin)
Dwinara Febrianti (Universitas Mohammad Husni Thamrin)
Tri Mulia Herawati (Universitas Mohammad Husni Thamrin)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Operasi atau pembedahan adalah salah satu prosedur medis invasif yang dilakukan dalam mendiagnosis atau mengobati penyakit, cedera atau kecacatan. Angka kejadian operasi terus meningkat setiap tahunnya di dunia. Individu yang akan menjalani operasi akan mengalami ansietas. Ansietas merupakan suatu kekhawatiran yang tidak jelas berkaitan dengan perasaan pasien yang tidak pasti dan tidak berdaya. Terapi musik merupakan terapi yang digunakan untuk memperbaiki atau meningkatkan fisik, emosional dan kondisi sosial untuk semua orang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh terapi musik terhadap tingkat ansietas pada pasien pre operasi di ruang rawat inap RSAU dr. Esnawan Antariksa Jakarta Timur. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan rancangan penelitian menggunakan quasi experiment dengan desain pre dan post test without control. Sampel diambil sebanyak 30 responden secara total sampling. Berdasarkan hasil uji T Independen didapatkan bahwa p value 0,014. Hasil p value ini menunjukkan bahwa Ho ditolak maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh terapi musik terhadap tingkat ansietas pada pasien pre operasi di ruang rawat inap RSAU dr. Esnawan Antariksa Jakarta Timur. Jadi, adanya pemberian terapi musik mampu membantu menurunkan tingkat ansietas.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkmp

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Masyarakat Perkotaan is a peer-reviewed and open access journal that focuses on promoting health sciences generated from basic sciences, clinical, and community or public health research to integrate researches in all aspects of human health. This journal publishes original ...