Jurnal Karya untuk Masyarakat (JKuM)
Vol 4, No 1 (2023): Jurnal Karya untuk Masyarakat

Pelatihan Pengelolaan dan Pengeditan Website untuk Para Pengurus RW 009 Perumahan Poris Residence, Cipondoh, Kota Tangerang

Henri Septanto (Universitas Dian Nusantara)
Arum Kusuma Wardani (Universitas Dian Nusantara)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2023

Abstract

Website sudah menjadi sarana informasi bagi banyak organisasi, termasuk dalam hal ini adalah organisasi tingkat Rukun Warga di perumahan Poris Residence. Untuk itulah pelatihan Pengelolaan dan Pengeditan web ini diperlukan bagi para pengurus Rukun Warga agar mereka dapat mengelola dan mengembangkan website organisasi yang dimilikinya. Permasalahan yang ada dalam pelaksanaan PKM atau Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah waktu dikarenakan para pengurus RW semuanya bekerja dan hanya memiliki waktu luang di hari libur, itupun dengan catatan mereka tidak ada acara keluarga. Untuk itulah harus dicarikan waktu khusus pelatihan yang minimal diikuti oleh 2 atau 3 orang pengurus RW agar setelah pelatihan akan ada beberapa orang yang memiliki kompetensi dalam mengelola dan mengembangkan website organisasi. Tujuan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kompetensi para pengurus RW dalam bidang IT agar memiliki ketrampilan baru berupa dasar pengelolaan web yang dapat langsung diimplementasikan dalam mengelola website RW. ABSTRACT The website has become a means of information for many organizations, including in this case the Local Community level organization in the Poris Residence housing complex. For this reason, Website Management and Editing training is needed for Local Community administrators so that they can manage and develop their organization's website. The obstacle in Community Service activities is time, this is because the Local Community administrators are all working and only have free time on holidays, and even then with a note that they don't have family events. For this reason, a special training period must be found which can be attended by at least 2 or 3 Local Community administrators of housing residents so that after the training there will be several people who have competence in managing and developing the organization's website. The aim of this training is to increase the competency of housing community administrators in the IT field so that they have new skills in the form of website management and editing that can be directly implemented in managing housing community websites.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JKuM

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

Jurnal Karya untuk Masyarakat (JKuM) terkait dengan pengabdian masyarakat di Indonesia. Ruang lingkup untuk jurnal ini terkait: 1. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat 2. Sosial 3. ...