Salah satu dampak negatif yang ditimbulkan dari perkembangan teknologi yaitu munculnya perilaku agresi di internet atau cyber-aggression. Oleh karena itu, diperlukan pengembangan instrumen untuk mengukur cyber-aggression. Salah satu instrumen yang dapat mengidentifikasi motif seseorang melakukan cyber-aggression adalah Cyber-Aggression Typology Questionnaire (CATQ). Penelitian ini bertujuan untuk mengadaptasi instrumen cyber-aggression (CATQ) ke dalam bahasa Indonesia. Peneliti melakukan tahapan adaptasi skala yang meliputi: 1) persiapan, 2) forward translation, 3) sintesis, 4) back-translation, 5) back-translation review, 6) harmonisasi, 7) uji keterbacaan, 8) review uji keterbacaan, 9) field testing, dan 10) uji psikometrik. Partisipan dalam penelitian ini adalah 143 pengguna internet aktif berusia 18-25 tahun. Hasil analisis menunjukkan bahwa instrumen CATQ bahasa Indonesia memiliki indeks daya beda berkisar antara 0,460-0,708 dan indeks reliabilitas yang baik pada rentang 0,785-0,884. Sedangkan pada uji CFA diketahui bahwa model 4 faktor memiliki kesesuaian model yang mendekati fit. Oleh karena itu, perlu pengembangan instrumen CATQ bahasa Indonesia lebih lanjut agar dapat digunakan dalam penelitian untuk mengukur tingkat cyber-aggression.
Copyrights © 2024