Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan Gimkit terhadap hasil belajar apresiasi sastra. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian Pre-Experiment dengan bentuk Intact group pretest-posttest. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 2 Sukapura dan sampel dipilih secara acak. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 2 Sukapura. Sampel penelitian ini terdiri dari 20 siswa kelas eksperimen dan 20 siswa kelas kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes pilihan ganda. Hasil penelitian ini menunjukkan berpengaruh terhadap hasil belajar apresiasi sastra pada siswa kelas V Sekolah Dasar. Hasil uji T diperoleh Sig. (dua sisi) sebesar 0,000, maka 0,000 < 0,05. Jadi Ha diterima dan Ho ditolak.
Copyrights © 2024