Masa adven adalah masa persiapan diri menyongsong Natal bagi umat Katolik. Setiap tahun pada masa persiapan ini, umat di stasi St. Petrus Haukoto, melakukan kegiatan katekese namun umat tidak memahami dengan baik bahan katekese terutama yang berbasis Kitab Suci, maka kegiatan katekese ini banyak diabaikan oleh umat karena menurut mereka katekese tanpa dipahami hanyalah membosankan. Hal ini diperoleh dari hasil observasi dan wawancara awal dengan para tokoh umat di stasi ini. Maka pada tahun ini umat berniat untuk dapat memahami dan mendalami dengan baik bahan katekese yang dibagikan oleh Komisi Kateketik Keuskupan Agung Kupang, olehnya dibutuhkan seorang fasilitator yang mampu menjadi pembimbing dan motivator, maka tim PkM menjadi jawaban atas harapan umat tersebut. Tujuan kegiatan pengabdian ini, selain menjawab kerinduan umat juga untuk mendalami Kitab Suci bersama umat sebagai sumber iman yang merupakan inspirasi hidup, terutama dalam mempersiapkan diri dengan baik menyongsong Natal. Selain itu, umat diajak untuk dapat meningkatkan rasa percaya diri dan keberanian dalam berketekese dan berbagi pengalaman iman. Metode yang digunakan adalah ceramah, diskusi dan sharing iman. Hasilnya, umat dapat memahami secara baik bahan katekese pada masa adven, umat yang awalnya masih ragu dalam berbicara, mulai memiliki rasa percara diri dan keberanian dalam sharing iman dan pada ahkirnya umat merasa terbantu karena dapat mempersiapkan diri dengan baik menyongsong Natal.
Copyrights © 2024