Dewasa ini penggunaan sosial media menjadi salah satu kebutuhan hidup masyarakat untuk mendapatkan informasi melalui konten digital. Dengan adanya fenonema ini, sisipan pemasaran dengan sosial media menjadi krusial untuk meningkatkan penjualan, khususnya UMKM. Namun keterbatasan sumber daya membuat UMKM melewatkan kesempatan ini. Dengan demikian studi ini bertujuan untuk membantu UMKM untuk menciptakan konten digital di sosial media sebagai langkah pemasaran dan pengenalan produk. Subjek UMKM pada studi ini adalah PDH Clothes yang merupakan UMKM di bidang fashion. Metode yang digunakan dalam studi ini adalah Participatory Action Research (PAR) dengan kasus penciptaan konten dengan tahap analisis kondisi & kebutuhan, perancangan ide, pembuatan dan evaluasi konten dengan engagement rate. Hasil konten yang dievaluasi menunjukkan tingkat engagement sebesar 1.39% yang artinya memiliki tingkat engagement yang lebih tinggi dibandingkan dengan sosial media usaha retail fashion lainnya. Dengan adanya studi ini diharapkan dapat memberikan gambaran umum terkait pentingnya konten digital untuk UMKM sebagai media pemasaran digital.
Copyrights © 2024