Jurnal Pengabdian Teknik dan Sains (JPTS)
Vol 3, No 2 (2023): Juli 2023

Penerapan Teknologi Tepat Guna pada Perajin Tepung Bumbu Serbaguna di Desa Pagedangan Bojongsari Purbalingga

Arif Johar Taufiq ([SCOPUS ID: 57204199806] Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Indonesia)
Muchammad Agung Miftahuddin (Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Indonesia)
Trio Nur Wibowo (Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Berkah Jaya merupakan salah satu Industri Skala Rumah Tangga yang memproduksi tepung bumbu serbaguna. Daerah pemasaran meliputi Purbalingga, Banjarnegara, Pemalang dan Banyumas. Kapasitas produksi dalam sehari rata-rata menghabiskan bahan tepung 125 kg. Saat ini pembuatan tepung bumbu masih dikerjakan secara manual dengan tenaga manusia dan alat sederhan seperti ember, centong mengaduk, saringan, timbangan dan chiler packing. Masalah yang dihadapi oleh mitra adalah kemampuan produksi belum memenuhi permintaan pasar dan kualitas campuran kurang homogen. Proses waktu yang lama dan membutuhkan banyak tenaga kerja jika dikerjakan secara manual. Hal ini merupakan permasalahan yang secara tidak langsung mempengaruhi efisiensi produksi. Penerapan teknologi tepat guna pengaturan kecepatan motor modifikasi elektro mekanik untuk proses pengadukan bahan baku diharapkan akan memberikan solusi bagi permasalahan ini. Dari hasil implementasi ibM UMKM, produksi tepung lebih homogen tercampur, kuantitas produksi bertamah, efisiensi produksi bertambah dan pendapatan pertambah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPTS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Jurnal Pengabdian Teknik dan Sains (JPTS) merupakan terbitan berkala ilmiah yang dikelola oleh Fakultas Teknik dan Sains Universitas Muhammadiyah Purwokerto. JPTS mengundang para peneliti, dosen, dan praktisi untuk bertukar dan memajukan keilmuan di bidang sains dan teknologi yang meliputi Teknik ...