Pragmatik: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan
Vol. 1 No. 1 (2024): Pragmatik: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan

PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DENGAN METODE DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BACA SISWA KELAS DUA SEKOLAH DASAR NEGERI

Nurhalisa, Nurhalisa (Unknown)
Arkiang, Fajeri (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu Upaya peningkatan minat baca siswa dalam pembelajaran bahasa Indonesia dengan menggunakan metode demonstrasi pada kelas II di SD Negeri 48 Bone-Bone. Sesuai dengan permasalahan tersebut peneliti melakukan PTK. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu model dua Siklus sesuai dengan PTK. Data yang dihasilkan melalui Kegiatan observasi dan tes setiap akhir Siklus. Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dan metode demonstrasi. Subjeknya yaitu siswa /siswi di kelas II SD yang berjumlah 24 orang, terdapat 17 siswa laki-laki serta 7 siswi perempuan. Dari analisis dan rumusan masalah diatas menunjukkan bahwa menggunaan alat peraga berupa gambar serta kartu huruf dengan metode demonstrasi dapat meningkatkan minat baca dan kelancaran membaca siswa dan siswi kelas II di SD negeri 48 Bone-Bone. Dilihat dari Siklus I dimana dari jumlah siswa 24 orang, hanya ada 16 siswa mencapai ketuntasan individu dan ketuntasan klasikal 65% , siswa yang tidak tuntas secara klasikal yaitu 8 orang atau 35%. Rata-rata nilai yang diperoleh adalah 68,12 , Siklus I ini belum mencapai ketuntasan yang dijadikan acuan dalam penelitian sehingga perlu dilanjutkan pada Siklus II. Setelah melakukan Siklus II dapat diketahui dari jumlah siswa 24 orang, ada 21 siswa mencapai ketuntasan individu dan ketuntasan klasikal yaitu 84%, tidak tuntas secara klasikal ada 3 orang atau 16%. Jadi rata-rata nilai yang diperoleh yaitu 80,00. Sehingga peneliti menyimpulkan bahwa minat baca siswa pada kelas II di SDN 48 bone-bone dapat dinyatakan meningkat dan tuntas.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jip

Publisher

Subject

Education

Description

Pragmatik: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh CV. Anugerah Duta Perdana bekerja sama dengan beberapa perguruan tinggi di Indonesia. Pragmatik: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan akan terbit 2 (dua) kali dalam setahun, pada periode Maret - Agustus dan September dan ...