Pemberdayaan masyarakat sangat penting untuk terus ditingkatkan dalam upaya mewujudkan tujuan pembangunan secara berkelanjutan sebagai bagian pengoptimalan potensi masyarakat itu sendiri. Untuk mewujudkan pemberdayaan tersebut salah satunya dengan melaksanakan program konservasi lingkungan. Metode yang digunakan dalam mini riset ini adalah studi literatur dan analisis konten. Melalui pendekatan ini, informasi akan dikumpulkan dari berbagai sumber seperti jurnal ilmiah, laporan riset, dan publikasi terkait lainnya. Data yang terkumpul akan dianalisis untuk mengidentifikasi strategi dan praktik terbaik dalam pemberdayaan masyarakat melalui program konservasi lingkungan.
Copyrights © 2023