Jurnal Produksi Tanaman
Vol. 5 No. 2 (2017)

HERITABILITAS DAN KEMAJUAN GENETIK TANAMAN CABAI MERAH (Capsicum Annuum L.) Generasi F2

Irfan Budhi Satriawan (Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya)
Arifin Noor Sugiharto (Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya)
Sumeru Ashari (Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2017

Abstract

Produkstifitas cabai di Indonesia masih rendah (5,61 ton/ha) dibandingkan dengan potensi hasil yang berkisar antara 12-20 ton/ha. Rendahnya produktivitas cabai antara lain disebabkan karena faktor budidaya yang belum sempurna serta faktor genetis. Karenanya, sangat perlu penciptaan varetas baru yang berdaya hasil tinggi disertai dengan peningkatan kwalitas budidaya tanaman. Heritabilitas dan kemajuan genetik merupakan komponen pendugaan yang biasa dilakukan dalam perakitan varietas unggul. Kedua faktor pendugaan tersebut diwariskan dari tetua kepada keturuannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menduga nilai heritabilitas dan kemajuan genetik harapan pada populasi tanaman cabai merah generasi F2. Percobaan dilaksanakan pada bulan April - Oktober 2012 di Kelurahan Dadaprejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Alat yang digunakan adalah cangkul, sabit, ember, tray persemaian, alat pelubang mulsa, penggaris, meteran dan sprayer. Bahan yang digunakan adalah 200 individu tanaman cabai merah generasi F2 serta 25 tanaman CB051, 25 tanaman CB053. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai heritabilitas dan kemajuan genetik yang tinggi terdapat pada beberapa karakter yaitu umur berbunga, umur panen buah, panjang daun dan lebar daun. Seleksi dilakukan berdasarkan beberapa karakter tersebut. Individu populasi F2 hasil persilangan tetua CB051 dan CB053 yang terseleksi berdasarkan nilai heritabilitas dan nilai kemajuan genetik harapan tinggi adalah individu tanaman nomor 25, 51, 58, 59, 67, 73, 77, dan 88. Individu individu tersebut direkomendasikan untuk di evaluasi selanjutnya.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Produksi Tanaman adalah Jurnal Pertanian yang diterbitkan oleh Jurusan Budidaya Pertanian, Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya berisi hasil penelitian yang disusun oleh mahasiswa setelah menyelesaikan tugas akhir berupa ...