JeLAST : Jurnal Teknik Kelautan , PWK , Sipil, dan Tambang
Vol 10, No 1 (2023): JeLAST Edisi Februari 2023

Analisa Kenyamanan Pengguna Jalur Pedestrian di Koridor Jalan Gajahmada Pontianak

Afifah, Amirotul Husna (Unknown)
Mulki, Gusti Zulkifli (Unknown)
Wulandari, Agustiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2023

Abstract

Salah satu prinsip penataan adalah menciptakan skala ruang yang manusiawi dan berorientasi pejalan kaki. Sebagai upaya untuk menciptakan ruang yang berorientasi pejalan, telah disusun berbagai macam pedoman, standar dan aturan. Penataan jalur pedestrian di koridor Jalan Gajahmada hanya ada pada satu titik lokasi dengan fasilitas pendukung yang belum lengkap serta pada beberapa bagian digunakan untuk PKL dan parkir. Hal ini mengakibatkan pengguna jalur pedestrian harus berbagi jalur dengan aktivitas lain. Berdasarkan berbagai permasalahan fisik jalur pedestrian dan beragam pendapat pengguna jalur pedestrian mengenai kenyamanan jalur pedestrian, penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui tingkat kenyamanan dan faktor yang mempengaruhi kenyamanan pengguna jalur pedestrian di koridor Jalan Gajahmada. Adapun pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui observasi dan penyebaran kuesioner. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kenyamanan dari jalur pedestrian koridor Jalan Gajahmada berada di tingkat cukup nyaman. Faktor yang termasuk tingkat cukup nyaman yaitu kejelasan sirkulasi, kebisingan kendaraan, keamanan dari tindak kejahatan, kebersihan, keindahan dan fasilitas pendukung. Selain itu, ditemukan juga faktor lain seperti fasilitas di sekitar jalur pedestrian, penataan parkir dan PKL, lebar jalur pedestrian, ketinggian trotoar, serta faktor sosial (keramaian dan keramahan pengguna lain).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JMHMS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Pesatnya perkembangan di dunia pendidikan mengakibatkan peningkatan kebutuhan terhadap bangunan tinggi sebagai sarana dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Bersumber pada Standar Nasional Indonesia (SNI 1726-2019) mengenai Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung ...