BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 5 No. 2 (2024)

Peningkatan Penjualan Produk UKM Keripik Mangga Melalui Pengemasan dan Branding di Desa Jembarwangi Sumedang

Ine Aprianti (Universitas Sangga Buana)
Sri Ayu Andayani (Universitas Majalengka)
Abdul Kholiq (Universitas Majalengka)
Nurhaeni Sikki (Universitas Sangga Buana,Bandung, Indonesia)
Taufik Zulfikar (Universitas Sangga Buana)



Article Info

Publish Date
19 Apr 2024

Abstract

Dalam rangka penerapan Merdeka Belajar Kampus Merdeka Mandiri dan sinergisitas perguruan tinggi dengan pemerintah daerah, untuk itu Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemristek) melalui Lembaga Layanan Perguruan Tinggi Wilayah IV (LLDIKTI IV) bekerja sama dengan perguruan tinggi swasta mengadakan pengabdian masyarakat yang dikemas dalam bentuk Kuliah Kerja Nyata (KKN) tematik gotong royong membangun desa berlokasi di Kabupaten Sumedang. Peserta KKN tematik yang penempatannya di Desa Jembarwangi Kecamatan Tomo Kabupaten Sumedang berasal dari Universitas Sangga Buana dan Universitas Majalengka terdiri dari mahasiswa dan dosen dari berbagai disiplin ilmu, salah satu program kerjanya adalah memberikan penyuluhan dan pemahaman kepada pelaku usaha keripik mangga. Tujuan program kerja ini adalah untuk memberikan pemahaman atau meningkatkan kemampuan berfikir pentingnya pengemasan dan branding suatu produk. Metode yang dilakukan adalah berupa penyuluhan, pelatihan dan praktek dalam hal pengemasan dan memberikan branding pada produk keripik mangga. Hasil dari pengabadian ini diharapkan para pelaku usaha keripik mangga dalam memasarkan produknya mulai mempergunakan kemasan yang menarik dengan mencantukan merek pada kemasannya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

bernas

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Dentistry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Veterinary Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Bernas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of ...