Indeks pembangunan manusia Kota Tanjung Pinang tahun 2017 meningkat, sedangkan pertumbuhan ekonomi Kota Tanjung Pinang 2017 menurun. Pengeluaran pemerintah Kabupaten Bintan tahun 2017 meningkat sedangkan laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Bintan tahun 2017 menurun. Realita tersebut bertentangan dengan teori Keynesian yakni ketika angka pengeluaran pemerintah meningkat akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Tenaga kerja Kabupaten Karimun tahun 2019 menurun, sedangkan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Karimun tahun 2019 meningkat. Realita tersebut bertentangan dengan teori Neo-Klasik yakni ketika kuantitas tenaga kerja bertambah akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Tujuan penelitian untuk mengetahui apakah indeks pembangunan manusia, pengeluaran pemerintah, dan tenaga kerja memiliki pengaruh secara parsial maupun simultan terhadap pertumbuhan ekonomi.Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel adalah teknik sampel jenuh. Populasi dan sampel penelitian adalah data pertumbuhan ekonomi, indeks pembangunan manusia, pengeluaran pemerintah, dan tenaga kerja 5 Kabupaten/Kota Provinsi Kepri tahun 2015-2021. Uji analisis data: uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji data panel, uji hipotesis, uji koefisien determinasi, dan uji analisis regresi berganda.Hasil penelitian secara parsial indeks pembangunan manusia berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi, sedangkan pengeluaran pemerintah dan tenaga kerja tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi. Secara simultan indeks pembangunan manusia, pengeluaran pemerintah, dan tenaga kerja berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi.
Copyrights © 2022