Widyadewata: Jurnal Balai Diklat Keagamaan Denpasar
Vol. 6 No. 2 (2023): Vol. 6 No. 2 (2023): Widyadewata : Jurnal Balai Diklat Keagamaan Denpasar

Peningkatan Prestasi Belajar dan Motivasi Siswa XII IPA 1 MAN Buleleng melalui Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Proyek PLTB (Pembangkit Listrik Tenaga Buah)

Nikmatur Rohmaya (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2023

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar dan motivasi siswa XII IPA 1 MAN Buleleng melalui penerapan model pembelajaran berbasis proyek PLTB (pembangkit listrik tenaga buah). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahapan kegiatan yakni perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XII IPA 1 MAN Buleleng yang berjumlah 33 siswa pada semester ganjil tahun pelajaran 2022/2023. Penelitian ini melibatkan satu orang observer. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik tes, observasi, dan angket motivasi belajar siswa yang dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Model pembelajaran berbasis proyek PLTB dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Nilai rata-rata siswa saat pretest sebesar 55,03 mengalami peningkatan menjadi 68,56 pada siklus 1 dan 75,00 pada siklus 2. presesntase ketuntasan siswa saat pretest sebesar 16,13% meningkat menjadi 58,06% pada siklus 1 dan 77,42% pada siklus 2. Indikator keberhasilan penelitian tindakan kelas telah tercapai pada siklus 2. (2) Siswa memberikan respon yang positif terhadap pembelajaran sel volta yang dilaksanakan dengan model pembelajaran berbasis proyek PLTB dengan rata-rata 73,33% sangat termotivasi dan 26,67% termotivasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

widyadewata

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

WIDYADEWATA: Jurnal Balai Diklat Keagamaan Denpasar is a periodical journal that publishes scientific developments in the scope of discussion about: education and training for educational technical personnel such as teachers, laboratory and library staff, madrasah principals, school supervisors, ...