Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia
Vol 4 No 1 (2024): JPMI - Februari 2024

Pelatihan Keselamatan Bahan Gas Berbahaya Untuk Teknisi Mesin Pendingin

Nurcahyo, I F (Unknown)
Heraldy, Eddy (Unknown)
Rahmawati, F (Unknown)
Nugrahaningtyas, Khoirina D (Unknown)
Hidayat, Yuniawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2024

Abstract

Pelatihan keselamatan bahan gas berbahaya untuk teknisi mesin pending telah dilaksanakan untuk teknisi mesin pendingin yang tergabung dalam paguyuban Aneka Jasa Teknik Surakarta (AJTS). Kecelakaan kerja berkaitan dengan gas freon banyak diberitakan di dunia maya. Paguyuban AJTS merupakan perkumpulan dari teknisi yang banyak berkecimpung sebagai teknisi mesin pendingin terutama AC, kulkas, dan freezer di Solo Raya. Pelatihan ini penting untuk dilakukan untuk membekali teknisi tersebut agar selamat dalam perakitan dan perbaikan mesin pendingin. Pelatihan ini dilaksanakan secara luring meliputi ceramah keselamatan bahan, praktek mengenal MSDS, dan praktek mendeteksi kebocoran gas freon menggunakan alat leaking detektor. Hasil pelatihan antara lain: peserta paham tentang bahaya gas freon dan pencegahan kecelakaan kerja dalam penanganan mesin pendingin. Pelatihan sangat bermanfaat bagi teknisi mesin pendingin terutama peserta pelatihan dan pembaca artikel ini, sehingga keselamatan kerja dapat tercapai.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpmi

Publisher

Subject

Humanities Education Engineering Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia (JPMI) adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan. JPMI terbit dua bulan sekali, yaitu ...