Jurnal Cakrawala Ilmiah
Vol. 3 No. 4: Desember 2023

ANALISIS PENGENDALIAN INTERN ATAS PIUTANG USAHA PADA PT. PERUSAHAAN PERDAGANGAN INDONESIA (PERSERO) CABANG JAMBI

Marnas (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jambi)
Laila Farhat (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jambi)
Abdul Wahab Daeng (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jambi)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan sistem pengendalian intern piutang usaha pada PT. Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) Cabang Jambi dan untuk melakukan analisis dan evaluasi penerapan sistem pengendalian intern piutang usaha pada PT. Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) Cabang Jambi apakah telah sesuai dengan prinsip-prinsip pengendalian intern yang baik. Adapun metode penelitiannya dengan cara mengambil data primer yang didapat dari wawancara dengan pihak yang berhubungan dengan objek yang diteliti dan juga pengambilan data sekunder melalui laporan keuangan. Dalam penyusunan skripsi ini penulis melakukan analisa data dengan metode deskriptif kualitatif yaitu membandingkan data-data yang berupa informasi yang sebenarnya yang terjadi dilapangan dengan teori yang relevan sebagai pembanding dan diambil beberapa kesimpulan. Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian dan pembahasan adalah pada PT. Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) Cabang Jambi pengendalian intern piutang usaha belum sesuai dengan unsur-unsur pengendalian intern yang baik. Struktur organisasi perusahaan ini cukup memadai, namun belum terlihat adanya pemisahan tugas secara tegas sehingga terjadi rangkap tugas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JCI

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences Other

Description

Digitalisasi eknomi menembus batas wilayah negara dan kedaulatan ekonomi yang dapat saja menjadi peluang atau ancaman. Digitalisasi tidak bisa dihindari, tetap permsalahan utamanya adalah bagaimana negara ini harus dapat merumuskan kebijakan agar masyarakat kita jangan hanya menjadi sapi perahan ...